Banyak hal yang kita investasikan dalam membangun sebuah bisnis, mulai dari uang, tenaga, pikiran, waktu, tekad, fokus, konsistensi, dan kerja keras. Lalu bagaimana Langkah efektif mengembangkan bisnis agar usaha Anda lebih terkonsep?
Sebelum melangkah jauh, tentunya hal utama yang harus Anda lakukan adalah melihat peluang. Lakukan survey dan riset untuk mengetahui selera dan kebutuhan pasar saat ini. Berpikirlah sebagai konsumen, gunakan feeling dan insting Anda, bangunlah usaha yang sekiranya nyaman untuk Anda.
Option klasik dan trend perlu Anda pertimbangkan, klasik merupakan usaha yang diperlukan sepanjang zaman seperti kebutuhan rumah tangga, pendidikan. Sedangkan trend cenderung ke pakaian, aksesoris, dan elektronik. Jika Anda sudah memutuskan salah satunya, hadirlah dengan inovasi baru dan jaga kreativitas agar siap bersaing dengan kompetitor dalam mengembangkan bisnis. Sediakan fasilitas feedback dan bersiaplah untuk hal ini. Menerima feedback pelanggan adalah cara termurah untuk menjaga, meningkatkan kualitas dan mengembangkan bisnis Anda.
Cerdik Dalam Strategi Pemasaran
Berikutnya yang harus dilakukan adalah cerdik dalam strategi pemasaran. Jalin komunikasi dengan banyak orang dan dari berbagai kalangan, bangun kedekatan emosional dengan customer, pertahankan mereka dan terus tingkatkan pelayanan dan pelanggan. Simpan data-data pelanggan dalam databasa agar mudah saat akan digunakan.
Lakukan promosi dengan variatif. Anda bisa perkenalkan produk Anda lewat iklan, bazar dan pameran. Beri diskon pada saat-saat tertentu maupun di saat customer melakukan pembelian dalam jumlah banyak. Bagikan produk secara gratis sebagai perkenalan, manfaatkan kemajuan teknologi untuk memperkenalkan produk Anda pada dunia.
Berpikir diluar kotakperlu Anda lakukan, jika kebanyakan orang memangkas biaya produksi agar harga tetap stabil, tidak ada salahnya Anda meningkatkan kualitas dan hadir dengan keunikan meski biaya operasional bertambah dan harus menaikan harga jual. Jika produk Anda berkualitas, tentu akan tetap memiliki pasarnya sendiri.
Kembangkan sayap bisnis untuk melipat gandakan omzet, banyak hal yang bisa Anda lakukan mulai dari buka cabang, menjual merk dagang dan lain-lain. Lakukan tahap demi tahap, kesabaran, dan tekad adalah penentu keberhasilan ada.
Sudah siap mengembangkan bisnis?