Data dari Kemenkominfo tahun 2013 menyebutkan bahwa 65 juta penduduk Indonesia adalah pengguna internet, dan 95% nya menggunakan internet untuk sosial media. Meningkatnya pengguna sosial media menjadikan promosi di sosial media memiliki peran yang cukup penting sebagai tempat untuk mengembangkan bisnis. Lalu, media sosial apa yang akan kita gunakan sebagai sarana promosi?
Pengguna facebook di Indonesia sebanyak 41 juta merupakan target marketing yang bagus. Selain menggunakan akun pribadi, facebook juga menyediakan facebook ada sebagai sarana berbisnis. Bagaimana cara agar pengguna facebook tertarik dengan akun kita? Pastikan akun kita memiliki konten yang bagus, sering berbagi informasi, tips-tips, atau bahkan sekedar posting kisah inspiratif. Jangan posting iklan terus menerus dan juga tidak menge-tag sembarang orang tanpa izin karena akan banyak follower kita yang bosan atau bahkan sebal dan kemudian meninggalkan kita. Bangun personal branding yang bagus, dengan memberikan biodata yang lengkap, dan komunikasi yang intens dengan pelanggan karena pembeli akan lebih tertarik dengan penjual yang dikenal secara personal.
Sebagian besar masyarakat Indonesia sudah mengenal twitter, baik digunakan untuk keperluan pribadi maupun bisnis. Apa saja yang perlu kita lakukan agar bisa memaksimalkan promosi melalui twitter? Pastikan bio di twitter kita terisi dengan lengkap dan jelas, sertakan foto atau logo bisnis di foto profil. Sering posting untuk memberikan informasi, tips atau bahkann sekedar menyapa follower kita. Pastikan pula hastag yang kita tuliskan sesuai.
Instagram yang dulu dikenal sebagai sarana mengunggah foto dan video sekarang berkembang menjadi salah satu alat yang cukup ampuh untuk promosi di media sosial. Bagaimana cara memaksimalkan instagram? Buat nama akun instagram kita sesuai dengan nama bisnis, pilih foto profil yang sesuai dengan bisnis, tuliskan biodata yang lengkap, termasuk nomor kontak dan juga link website kita di bagian bio sehingga pelanggan akan mudah mencari info dan menghubungi kita. Jangan lupa untuk mebuat akun kita tersetting “public” dan berikan caption atau hastag yang sesuai dengan foto anda, sehingga pelanggan tidak akan kesulitan mencari. Oya, pastikan bahwa foto yang kita unggah berkualitas baik.
Berikut 3 macam promosi di media sosial yang bisa kita gunakan untuk mengembangkan bisnis. Bagaimana dengan Anda? Lebih memilih yang mana?