Bangkrut, sebuah kata yang sangat ditakuti pebisnis. Istilah bangkrut sangat identik dengan kesengsaraan, jatuh, melarat, tertipu dan segala hal yang mengerikan. Namun tahukah Anda bahwa kebangkrutan tidak selalu berujung kesulitan? Tidak sedikit pengusaha yang justru meraup sukses setelah bangkrut. Yuk, kita coba menelaah cara mengatasi Bagaimana Berbisnis Kembali Setelah Bangkrut?
Berbisnis tidak selamanya mulus. Terkadang perubahan tren, langkah antisipasi yang keliru, dibohongi relasi, resesi dunia dan masih banyak lagi penyebab yang dapat membawa seseorang ke dalam taraf kebangkrutan. Bahkan tidak sedikit pengusaha yang semula sangat berjaya dan merajai dunia harus gigit jari dengan kemerosotan aset yang dimiliki akibat bangkrut. Terkadang perubahan tren kebutuhan masyarakat, jika tidak mampu dibaca oleh seorang pengusaha dapat membawa kebangkrutan bagi bisnisnya. Lalu Bagaimana Berbisnis Kembali Setelah Bangkrut?
Berikut Tips Memulia Bisnis Kembali
- Pahami bahwa kebangkrutan bukan akhir dari segalanya. Ibarat kita sedang berjalan dan terantuk batu lalu terjatuh, bukankah bukan berarti sudah tidak ada jalan lagi? Cobalah menggali penyebab dari kebangkrutan yang dialami. Jika telah mengetahui penyebab, pasti akan lebih mudah menganalisis bagaimana untuk tidak lagi jatuh dengan cara yang sama kelak di kemudian hari.
- Yakin bahkwa kebangkrutan yang dialami hanyalah murni dari ketidakcekatan kita dalam menghadapi sebuah perubahan yang terjadi di dalam sebuah sistem bisnis. Misalnya kita bangkrut karena tren masyarakat berubah, kenapa tidak mencoba mengikuti tren baru? Berbisnis bukanlah memasuki ranah idealisme yang mempertahankan sesuatu yang konvensioal namun sudah tidak laku lagi, kecuali kemampuan kita di dalam melakukan intervensi pasar cukup bisa diandalkan.
- Mencari informasi mengenai para pengusaha bangkrut yang kemudian bangkit dan bahkan berjaya. Setelah mendapatkan informasi, kita bisa meniru langkah yang diperbuat oleh pengusaha tersebut.
- Semangat dan keyakinan untuk terus maju dan sukses adalah hal paling penting. Ketika mengalami bangkrut, segera memperbaiki semangat, mengembalikannya untuk terus berkobar dan menyusun langkah baru, bukan menyesali yang telah terjadi. Namun apa yang pernah dialami dijadikan catatan dan pelajaran untuk tidak lagi terjerumus di langkah yang sama.
Demikian beberapa kiat Bagaimana Berbisnis Kembali Setelah Bangkrut.